Islam Gerbang Peradaban Dunia

Oleh : Boy Paskand


Darah mengalir bagaikan anak2 sungai, mayat bergelimpangan, api melambai sana sini memusnahkan segala bangunan yang ada. Tak ada umat muslim yang berkutik. Para laskar tentara mongol tertawa girang di atas mayat2 kaum muslim.
Masa itu tercatat dalam lembaran hitam sejarah kaum muslim dunia. Bulan muharram th.656 H (1258 masehi), markas pusat kerajaan islam yang besar itu redup dan tenggelam di kota baghdad.
Akan tetapi, ada suatu ironi Sejarah yang mungkin saja tak pernah dipikirkan oleh umat muslim di belahan dunia manapun di zaman itu, orang2 mongol yang telah meluluh lantakan kebudayaan umat muslim, mlahan sebaliknya merekalah yang memperkenalkan dan membawa islam itu sendiri ke seluruh asia dan dunia. Buka kembali buku catatan sejarah dunia anda, bukankah pendiri kerajaan besar islam pertama di india adalah mongol yang bergelar ‘sultan mahmud gazni.’
Begitu juga dengan pasukan salib yang menggempur negeri islam bagian barat. Tercatat dalam sejarah, dalam usaha merebut tanah palestina pasukan salib memperlihatkan kebuasannya. Lebih kurang 35.000 penduduk palestina di bantai dan disiksa sampai mati dalam seminggu....
close
Diberdayakan oleh Blogger.